Bola Ayam Kentang


-Bola Ayam Kentang-




Resep yang satu ini tidak hanya disukai anak-anak saja, orang dewasa pun juga tentunya sangat suka. Karena dibentuk bola-bola sehingga dapat menarik minat anak-anak dan dewasa. Bahan-bahan yang dibuatnya pun juga merupakan bahan-bahan yang disukai anak-anak, jadi tidak ada salahnya jika kalian mau mencoba menu masakan kali ini.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan Bola Ayam:

  • 200 gram paha ayam fillet, dicincang kasar
  • 30 gram tepung sagu
  • 1 butir telur
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 sendok makan seledri, dicincang
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • margarin untuk menggoreng

Bahan:

  • 3 siung bawang putih, dicincang kasar
  • 200 gram kentang, dipotong kotak, digoreng
  • 1 buah tomat, dicincang kasar
  • 1 sendok teh merica hitam bubuk
  • 4 sendok teh saus tiram
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 100 ml air
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Pengolahan :

  • Bola ayam: aduk rata bahan bola ayam. Bentuk bola-bola. Goreng dengan margarin sampai matang. Sisihkan.
  • Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan tomat. Aduk sampai layu.
  • Masukkan kentang, merica hitam bubuk, saus tiram, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan bola ayam. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap.
  • Untuk 4 porsi.
Baiklah readers, cukup sekian postingan kali ini. Ada kurang mohon maaf, ada lebihnya mohon dikembalikan. hehehe.. :D
Selamat Mencoba!!! :D

0 komentar:

Posting Komentar